Kenalan Sama Derek, Burung Hitam yang Usil Gangguin Penduduk Desa di Inggris

Kalcer 19 November 2022 • 09:14

Editor: Kuy

cover
IndianExpress.com

Warga Desa Yorkshire di Rossington, Inggris, akhir-akhir ini ngeluh sama ulah seekor burung gagak. Iya, burung gagak…

Penduduk setempat menamakan burung ini Derek. Katanya, si Derek ini usil banget dan suka gangguin anak-anak di taman. Padahal anak-anak itu cuma lagi main dan nggak berinteraksi sama Derek, eh si Derek tiba-tiba nyerang mereka dan meresahkan warga. 

Wkwkwkkw. Entah ini berita sedih atau kocak ya :(

 


@AConfedofDunces

Derek ini kayaknya masuk dalam keluarga gagak Jackdaw, coloeus monedula, yang berkembang biak di Inggris dan Eropa barat, Skandinavia, Asia utara dan Afrika Utara. 

Saking usilnya, Derek dijuluki oleh penduduk desa dengan sebutan “Pure Evil”, iblis murni. Burung iblis. Ibu-ibu pada pasang kuda-kuda buat siap-siap kalo mergokin anaknya digangguin Derek di taman. 

Ibu-ibu penduduk desa pun lagi menelusuri siapa si Derek ini. Apakah Derek murni burung liar? Atau ada yang pelihara? 

Nih, keluhan para warga:

“Ini terjadi ketika anak-anak bahkan tidak bisa pergi ke kebun mereka sendiri. Mereka ketakutan karena si burung iblis Derek mencoba menyerang mereka."

"Jadi siapa pun yang mengalami hal mengerikan ini, jika ingin mencoba memelihara burung seperti itu, maka simpanlah di rumah karena jika dia menyakiti anak-anak saya, akan ada neraka yang harus dibayar dan saya tidak peduli siapa majikannya!”

Tenor

"Adakah yang mau repot-repot melihat apakah Derek baik-baik saja atau kita hanya menghakiminya? 

— Matt Bennett (@MattBennett93) 1 November 2022

"Derek adalah my spirit animal"

— Bastian Wilfert (@Bastian_Wilfert) 1 November 2022

Ini adalah Jackdaw, spesies gagak terkecil yang kami (Yorkshire) miliki. 

— Sean Cole (@GhostlyVision) 1 November 2022

“Apakah ini iblis yang menyerang seorang anak laki-laki beberapa minggu lalu di seberang pemandian? Saya bahkan harus menghentikan mobil saya di tengah jalan untuk membantunya. Burung itu benar-benar jahat,” kata salah satu penduduk. 

“Masalahnya adalah ancaman, menyerang anak-anak di taman bermain sekolah, di jalan, di kebun mereka sendiri. Memang, marah bukanlah kata yang tepat. Saya tidak peduli kalau saya dianggap berlebihan, tetapi itu bisa membuat kenyamanan orang terganggu."

Tenor

“Mereka disuruh masuk dan istirahat di dalam ruangan di sekolah minggu lalu karena Derek menyerang anak-anak di taman bermain. Saya dan rekan saya sedang bekerja di luar di rumah pelanggan dan disergap oleh Derek, dia benar-benar teror," tulis yang lain.

Derek juga punya fans, nggak semuanya benci!

Burung hanyalah burung. Nggak semuanya benci Derek kok. Ya... siapa tau Derek memang kesepian dan mau main sama manusia aja kan...

"Derek tua yang baik," kata salah satu penduduk. 

"Bawa saja sekantong keripik dan dia akan mencintaimu selamanya. Dia hanya ingin menjadi temanmu!!"

Tenor

"Meskipun Derek udah bikin semua anak nggak keluar main pas lagi jam istirahat di sekolah, sebagian besar anak-anak mencintainya."

“Derek hinggap di kepala anak saya beberapa tahun yang lalu ketika dia sedang berjalan ke halte bus. Ya... mungkin Derek cuma mau main kuda-kudaan.”

Duh Derek.... bapak lu nonton Rek... kurang-kurangin lah usilnya..

Eh tapi bener sih, ya namanya juga binatang. Kelakuannya unpredictable, nggak bisa ditebak. Siapa tau dia memang beneran kesepian dan butuh temen, atau mungkin kelaperan. Atau mungkin kesel karena teritorinya diganggu.. bisa aja kan. 

Meskipun benci, jangan sakiti Derek ya!
 

Why don't you check this?