Serba-serbi Konser Coldplay Jakarta yang Harus Kamu Tau

Kalcer 16 November 2023 • 16:37

Editor: Lulu Azizah

cover
kuy.id

Setelah menanti 25 tahun, Coldplay akhirnya mampir juga nih ke Jakarta. Baru semalam, konser Coldplay bertajuk ‘Music of The Spheres’ digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Lantas, seperti apa perjalanan konsernya? Well, berikut serba-serbi konser Coldplay Jakarta yang harus kamu tau!

1. Macet dimana-mana

serba serbi konser coldplay jakarta

dok. MPI/Jonathan

Sudah bukan hal yang asing lagi, kalo ada konser di GBK pasti bakalan macet dimana-mana. Tapi, titik paling macetnya itu di sekitaran Jl. Jenderal Sudirman guys. Bayangin aja, orang pulang kerja berbarengan sekaligus dengan orang yang mau nonton konser. Macet? Wah, udah pasti!

 

2.  Sempat didemo 

serba serbi konser coldplay jakarta

dok. AP

Di hari H konser, ada sekelompok massa yang tiba-tiba menggelar demo menolak konser Coldplay di Jakarta. Kelompok ini menolak konser Coldplay karena band tersebut sering menunjukkan dukungannya terhadap komunitas LGBT dengan cara membawa bendera pelangi di setiap konsernya. 

Aksi massa ini sempat ricuh dan bentrok dengan petugas. Tapi, aksi demo akhirnya berhasil dibubarkan usai sekelompok massa tersebut enggak menemukan bendera LGBT di konser Coldplay Jakarta. 

 

3. Hampir hujan, tapi untung ada mbak Rara

Source: TikTok/jakartaverse

Jika lo tinggal atau kerja di Jakarta, lo pasti tau banget kalo cuaca kemarin itu sempat mendung gelap dan gerimis. Nah, berhubung konser Coldplay di Jakarta itu diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno yang atapnya terbuka, pastinya para penonton ketar-ketir banget kalo cuacanya enggak mendukung. 

Tapi, untung aja ada mbak Rara si pawang hujan guys. Mbak Rara berhasil bikin langit Jakarta kemarin jadi bersahabat dan akhirnya enggak jadi hujan. Good job mbak Rara!

 

4.  Banyak tiket yang gak bisa ke-scan

serba serbi konser coldplay jakarta

Jogjaeth via X

Serba-serbi konser Coldplay Jakarta kemarin lainnya adalah banyak tiket yang enggak bisa ke-scan. Loh, kok bisa? Well, setelah MinKuy berselancar di banyak media sosial, ternyata banyak kasus yang tiket nya double dan akhirnya enggak bisa masuk. 

Jadi, rata-rata pemegang tiket asli nya itu enggak bisa masuk karena barcode tiket mereka udah dipakai duluan oleh penonton yang udah masuk. Gara-gara ini, banyak penonton yang akhirnya enggak terima, menerobos baricade, dan maksa untuk masuk ke dalam venue. 


5.  Rahmania Astrini sukses jadi opening act

serba serbi konser coldplay jakarta

instagram/@coldplay

Konser Coldplay di Jakarta sukses dibuka oleh penyanyi muda berbakat Rahmania Astrini. Penyanyi yang akrab disapa Astri ini naik ke-atas panggung pada pukul 20.00, setelah lagu Indonesia Raya berkumandang. 

Dalam konser semalam, Astri membawakan total enam lagu yang diantaranya beberapa lagu miliknya, seperti “Menua bersama” dan single terbarunya “Someday Somewhere Someplace Somehow”. 

Astri membawakan dua lagu yang dipopulerkan penyanyi lain, yakni “Untitled” dari Maliq & D’essentials dan lagu milik Chrisye “Aku Cinta Dia” sebagai penutup. 


6.  Beberapa penonton dilamar pasangannya

Source: TikTok/mhzfikri

Dari serba-serbi konser Coldplay Jakarta kemarin, ada satu momen yang bikin MinKuy dan jomblo-jomblo Indonesia iri nih guys. Jadi, ada beberapa cewek yang dilamar pasangannya saat konser Coldplay berlangsung.

Gimana enggak iri guys, bayangin aja lo dilamar dihadapan Coldplay dan 80.000 penonton. Dan yang bikin momen ini makin manis lagi adalah para penonton lain ikut nge-videoin dan turut bahagia juga. Everyones is happy~~


7.  Chris Martin pantun diatas panggung

dok. AP

Ada satu momen paling menarik dan cukup kocak dalam konser Coldplay Jakarta kemarin. Sang vokalis Chris Martin secara tiba-tiba melemparkan pantun kepada para penggemarnya. 

"Saya punya pantun. Hari Selasa ujian fisika. Giat belajar biar lulus. Apa kabar Kota Jakarta? Boleh dong pinjam dulu 100," kata Chris Martin yang langsung disambut sorakan ribuan penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno. 

Gak cuma sekali, Chris Martin kemudian melanjutkan lagi pantun nya guys. 

"Jalan kaki sampai Senayan. Sambil membeli dukuh. Jakarta-ku kota impian. Coldplay is here for all of you," katanya. Alhasil satu stadion langsung bersorak meriah dan ngakak brutal. 

MinKuy penasaran, kira-kira siapa yang ngajarin ya hehe~

 

8.  Maliq & D’essentials jadi penampil kejutan

serba serbi konser coldplay jakarta

source: TikTok/klbosenaj

Selain Rahmania Astriani, grup band Indonesia Maliq & D’essentials juga penampil kejutan di konser Coldplay Jakarta kemarin. Di beberapa lagu terakhir, Chris mendadak menyebut Maliq & D’essentials dan memanggilnya ke atas panggung. Sontak, para penonton langsung bersorak meriah. 

Maliq & D’essentials sukses membawakan lagu ‘Senja Teduh Pelita’ dengan didampingi Chris Martin yang duduk di atas panggung. 


Itulah serba-serbi konser Coldplay di Jakarta yang harus kamu ketahui. Semoga Coldplay datang lagi ya ke Jakarta di tur dunia berikutnya!

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.
 

Why don't you check this?