Studi: Kucing Lebih Suka Sama Orang yang Gak Menyukainya

Kalcer 03 Mei 2024 • 12:51

Editor: Inggita Widia

cover
iStockphoto

Ada studi tentang anabul yang bikin lo makin geleng-geleng kepala sama kelakuan random mereka. Lo percaya gak, kalo kucing itu suka sama orang yang sebenernya gak terlalu suka sama kucing. Jadi, kalo lo cat person banget, bisa jadi kucing-kucing lain gak terlalu tertarik sama lo. 

Jadi prinsipnya  adalah “Semakin ku kejar semakin kau jauh, tak pernah letih tuk dapatkanmu.”

Baca juga: 5 Alasan Kenapa Kucing Suka Jadi Pawlakor

Terbukti banget sama studi dari Nottingham Trent University sama University of Nottingham. Jadi, ceritanya tuh, mereka ngecek sekitar 120 orang buat liat gimana interaksi mereka sama kucing. Dan hasilnya? Kucing-kucing itu lebih condong ke orang yang cuek-cuek aja sama mereka. Gak gitu kepengen deket sama yang terlalu manja atau terlalu sering megang mereka.

Dan lo tau gak hasilnya apa? Peneliti ngeliat kalo kucing ini gak suka sama orang yang sering megang kucing. Jadi, orang yang pelihara kucing cenderung lebih sering ngelus atau megang kucing, padahal kucing itu sendiri gak suka sama hal kayak gini. 

Baca juga: Hari Kotak International: Peringatan Buat Kucing yang Suka Kardus

 

Kucing lebih suka orang cuek

Iya, para kucing lebih suka atau tertarik sama orang yang gak terlalu aktif, orang yang cuek-cuek aja, dan orang yang gak terlalu suka pegang-pegang mereka. Kalo diliat dari penelitiannya sih, kucing suka nempel sama orang yang mengelus mereka di pangkal telinga dan di bawah dagu.

Inget ya, kucing gak suka dielus di pangkal ekor dan perut!

Jadi, lo tau kesimpulan dari studi ini apa? Kucing itu juga butuh ruang. Sama kayak lo, kucing juga gak mau diganggu-ganggu terus. Makanya, wajar aja kalo mereka lebih nyaman sama orang yang gak terlalu gangguin mereka atau gak terlalu suka sama mereka. 

Pokoknya, daripada maksa terus, mending kita lebih peka sama sinyal-sinyal yang mereka kasih. Kita kan juga pengen punya hubungan yang asik sama kucing kita, kan? Jadi, yuk kita saling menghargai dan kasih mereka ruang yang mereka butuhin.

Baca juga: Ada Loker Meluk Kucing 4 Jam Sehari, Digaji Ratusan Juta!

 

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?