5 Cafe Meeting di Jakarta Utara Untuk Para Pengabdi Cuan

Lifestyle 22 Januari 2024 • 15:02

Editor: Inggita Widia

cover
Freepik.com

Udah bosen kan kerja di kantor mulu? Lebih seru kalo kerja di luar sekalian kita cafe hopping. Ada banyak loh cafe-cafe yang punya private room dan bisa dijadiin meeting room di Jakarta.

Kali ini, kita cafe hopping di Jakarta Utara ya. Mereka punya fasilitas ruangan private yang bisa lo sewa buat teman atau kolega bisnis lo adain meeting yang santai.

Baca juga: 5 Cafe untuk Meeting di Jakarta Barat, Ada Private Room-nya!

 

1. SAL EN CO

cafe untuk meeting jakarta utara

Source: Instagram/salenco.id

SAL EN CO ini punya dua cabang, ada yang di PIK dan ada juga yang di Cipete. Mereka ini konsepnya healthy food, dan punya banyak pilihan makanan serta minuman. Tempatnya lucu dan unik, lo bisa sekalian OOTD dan foto-foto di sini. 

Makanan yang mereka jual ini kebanyakan Western food ya ges ya, lo bisa cobain Sake Bruschetta, Chicken Wing, atau Spicy Tuna Poke. 

Ohiya, mereka ini punya tempat yang bisa lo jadiin venue berbagai acara, mulai dari workshop, birthday dinner, hingga meeting. Lo tinggal hubungi DM di Instagramnya aja ya.

  • Harga: Start from Rp 35 ribu
  • Jam buka: Setiap hari, jam 
  • Alamat: Ruko Garden House, Jl. Pantai Indah Utara 1 No.1 B, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara
  • Instagram: @salenco.id

 

2. Coffee Grounds

cafe untuk meeting jakarta utara

Source: Instagram/coffeegrounds.jkt

Ini cafe yang ada di daerah Sunter, tempatnya terdiri dari 3 lantai dan ada rooftopnya. Cafe ini cocok buat lo yang mau nugas sekolah atau kuliah, dan juga WFC. Ditambah lagi, disini ada VIP room yang bisa lo pake buat meeting atau private event lo. Kapasitasnya beragam, ada yang 10 orang, 15 orang, dan 20 orang. 

Untuk makanan dan minumannya, mereka ada coffee latte yang jadi andalan, ada juga kopi creme brulee, kopi rhum, sampe kopi coklat. Jangan lupa cobain nasi bakar cumi pedas, soto betawi, atau nasi bakar ayam suirnya mereka ya.

  • Harga: Start from Rp 16 ribu
  • Jam buka: Setiap hari, jam 07.30-22.00
  • Alamat: Jl. Sunter Karya Timur Raya No. 4A, Sunter, Jakarta Utara
  • Instagram: @coffeegrounds.jkt

 

3. Hours : Coffee - BBQ - Event Space

cafe untuk meeting jakarta utara

Source: Instagram/hours.jkt

Yang lagi di daerah Kelapa Gading, boleh mampir kerja di cafe ini. Cafe ini pernah eksis pada masanya loh, tempatnya bagus, nyaman, dan bersih. Cafe ini tuh gak pernah sepi, ada aja yang bikin event di sini.

Lo bisa meeting pagi di cafe ini bareng kolega sekalian sarapan, karena mereka buka dari jam 8 pagi. Ada private room yang muat hingga 30 orang, dan ada area event yang bisa sampe 60 orang. 

Kalo menu makanannya, gak usah ditanya say, ini banyak banget. Lo bisa cobain menu brunch yang ada sampe jam 5 sore, bisa cobian berbagai menu sandwich, healthy food, salad, bento, hingga desert.

  • Harga: Start from Rp  35 ribu
  • Jam buka: Setiap hari, jam 08.00-21.00
  • Alamat: Gedung Graha Kita Karya, Jl. Boulevard Bukit Gading Raya No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara
  • Instagram: @hours.jkt

Baca juga: 5 Cafe untuk Meeting Jakarta Pusat, Biar Gak Bosen di Kantor Mulu

 

4. Amyréa Art & Kitchen

cafe untuk meeting jakarta utara

Source: Instagram/amyreaartkitchen

Masih di area Kelapa Gading, ada Amyréa Art & Kitchen. Tempat ini cozy banget buat nongkrong dan ngobrol lama-lama baren teman. Ambience-nya cantik dan bikin betah. Tempat ini cocok buat lo yang mau meeting santai bareng kolega.

Menu makanan dan minumannya sangat beragam, mulai dari coffee, organic tea, dan non-coffee. Makanannya pun sama, lo bisa pesan appetizer kayak mozzarella sticks, menu breakfast kayak truffle scramble egg, salad, pasta, atau berbagai steak, dan nasi.

  • Harga: Start from Rp 20 ribu
  • Jam buka: Setiap hari, jam 08.00-21.00
  • Alamat: Jl. Gading Putih Raya Blok CA2 No. 12, Kelapa Gading, Jakarta Utara
  • Instagram: @amyreaartkitchen

 

5. MONKS

cafe untuk meeting jakarta utara

Source: Instagram/Monksjakarta

MONKS ini adalah cafe yang cocok buat kerja di Jakarta Utara. Tempatnya ada dua lantai, lo bisa WFC di lantai 1 karena mereka punya banyak banget colokan. Kalo lo mau rapat sama teman-teman dengan suasana yang santai, enaknya di lantai 2. 
Makanan di sini juga enak-enak loh, mereka jual breakfast plate, quesadilla beef, dan berbagai makanan yang jadi rekomendasi mereka. Tapi, di sini jual pork ya, warning buat lo yang gak bisa makan pork. 

  • Harga: Start from Rp 30 ribu
  • Jam buka: Setiap hari, jam 08.00-22.00
  • Alamat: Ruko Graha Boulevard Timur, Blok ND1 No. 51, Jl. Boulevard Timur Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara
  • Instagram: @Monksjakarta

So, itu dia 5 cafe yang bisa dipake buat meeting di Jakarta Utara. Semua tempat dijamin nyaman buat lo adain meeting dengan suasana yang santai sama teman-teman kerja lo.

Baca juga: Tipe-Tipe Anak Jaksel Kalau Meeting

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?