5 Museum Art di Jakarta Barat yang Estetik dan Instagramable

Lifestyle 01 September 2023 • 11:57

Editor: Lulu Azizah

cover
superlive

Siapa bilang tempat-tempat yang estetik dan instagramable cuma ada di Jaksel? Eits, di daerah Jakarta Barat ternyata juga banyak loh. Buat lo yang lagi bosen pergi ke cafe estetik yang itu-itu aja, berikut 5 rekomendasi museum art di Jakarta Barat yang wajib lo kunjungi!

1. Magic Art 3D Museum Jakarta

museum art di jakarta barat

Rekomendasi museum art di Jakarta Barat yang pertama adalah Magic Art 3D Museum. Sesuai namanya, museum ini menampilkan banyak lukisan 3D yang terdiri dari 17 zona dan 104 spot foto. 

Karena menggunakan konsep 3D, lukisan-lukisan di sini jadi kelihatan nyata banget, estetik, dan bagus untuk foto-foto. Selain itu, lo juga bisa menikmati atraksi lainnya seperti Labirin rumah kaca, Ruang Laser, Ruang Ames, Ruang Miring, Ruang Ajaib, Kursi Ilusi, Ruang Penjara, dan masih banyak lagi.

  • Tiket masuk: Rp25.000/orang
  • Jam buka: Senin - Jumat, jam 10.00 - 18.00 & Sabtu - Minggu, jam 10.00 - 19.00
  • Alamat: Jl. Kali Besar Tim., RT.3/RW.6, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11110. Google Maps

 

2. Museum MACAN (Modern and Contemporary Art in Nusantara)

museum art di jakarta barat

Siapa sih yang enggak tau art museum satu ini? Iyap, Museum MACAN (Modern and Contemporary Art in Nusantara). Museum ini dulu sempat hits banget di media sosial karena pernah ada pameran karya seni seorang seniman terkenal asal Jepang, Yayoi Kusama. 

Museum MACAN menampilkan karya seni modern dan kontemporer dari Indonesia dan berbagai belahan dunia. So, karya-karya yang ditampilkan di sini itu bisa berubah-ubah guys sesuai tema. 

Oh iya, hampir setiap sudut museum ini juga estetik dan instagramable banget, ditambah karya-karya seni nya yang cantik dan memanjakan mata. Lo wajib banget sih ke sini!

  • Tiket masuk: Rp90.000 (Dewasa), Rp80.000 (Pelajar/Mahasiswa), Rp70.000 (Anak 3-12 tahun)
  • Jam buka: Selasa - Minggu, jam 10.00 - 18.00 (Senin tutup)
  • Alamat:  AKR Tower Level M, Jl. Panjang No.5, Kb. Jeruk, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11530. Google Maps

 

3. Museum Seni Rupa dan Keramik 

museum art di jakarta barat

Museum art di Jakarta Barat selanjutnya yang wajib masuk dalam go-to list lo adalah Museum Seni Rupa dan Keramik. Di sini, lo bisa menikmati berbagai karya seni rupa seperti kerajinan, sketsa, lukisan, kartu pos, hingga keramik-keramik yang cantik. 

Fyi aja, museum ini juga memajang keramik lokal dari era Kerajaan Majapahit abad ke-14 hingga dari berbagai negara di dunia. Selain itu, di sini lo bisa ikutan workshop bikin keramik sendiri menggunakan material tanah liat. Seru banget bestie!

  • Tiket masuk: Rp5.000/org dan Rp50.000 (workshop)
  • Jam buka: Selasa - Minggu, jam 09.00 - 15.00 (Senin tutup)
  • Alamat: Jl. Pos Kota No.2, RT.9/RW.7, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11110. Google Maps

 

4.  Museum Tekstil 

museum art di jakarta barat

Buat lo si pecinta seni dan fashion ‘berkain’, lo wajib banget sih mampir ke Museum Tekstil. Art museum yang berlokasi di Jakarta Barat ini memajang aneka koleksi tekstil (kain) dari seluruh daerah di Tanah Air. Mulai dari batik, songket, tenun, hingga berbagai jenis selendang.

Di sini, lo bisa mempelajari berbagai jenis tekstil atau kain dari setiap daerah di Indonesia yang tentunya memiliki corak dan tekstur yang berbeda. Gak cuma itu, lo juga bisa ikutan kelas membatik dan jumputan. Ajak bestie lo nge-batik bareng kuy!

  • Tiket masuk: Rp5.000/orang & Rp40.000 (kelas membatik)
  • Jam buka: Selasa - Minggu, jam 09.00 - 16.00 (Senin tutup)
  • Alamat: Jl. K.S. Tubun No.2-4, RT.4/RW.2, Kota Bambu Sel., Kec. Palmerah, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11420. Google Maps

 

5. Exhibition Hutan Hujan Imersifku

museum art di jakarta barat

Rekomendasi yang kelima adalah exhibition Hutan Hujan ImersifKu di Hublife Mall, Jakarta Barat. Hutan Hujan merupakan ruang imersif karya anak bangsa yang menampilkan kekayaan hutan indonesia dengan konsep edutainment. 

Di sini, lo diberi kesempatan untuk melihat kekayaan hutan Indonesia selama satu jam, seperti masuk ke ruang dongeng, hingga melihat flora dan fauna yang cantik dan terasa nyata banget. Oh iya, exhibition ini cuma ada sampai 10 September 2023 ya guys. So, jangan sampai kelewatan!

  • Tiket masuk: Rp85.000 (weekdays) & Rp110.000 (weekend)
  • Jam buka: Setiap hari, jam 11.00 - 21.00
  • Alamat: Jl. Tanjung Duren Timur No.2, RT.12/RW.5, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470. Google Maps


Itulah 5 museum art di Jakarta Barat yang instagramable dan wajib masuk dalam go-to list lo. Bingung mau jalan-jalan kemana? Kuy ke museum aja!
 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.
 

Why don't you check this?