Outfit Oversize Diprediksi Masih Jadi Trend di 2024

Lifestyle 07 November 2023 • 14:27

Editor: Lulu Azizah

cover
Kpopchinggu

Siapa nih yang suka banget pakai outfit model oversize ? Well, selamat ya karena outfit favorit lo ini diprediksi masih jadi tren fashion di tahun 2024 mendatang. Gak heran sih, soalnya outfit atau busana oversize ini memang banyak disukai orang, terutama anak-anak muda. 

Prediksi ini dikemukakan oleh dua orang desainer asal Tanah Air, Sebastian Gunawan dan Liliana Lim. Mereka berdua memprediksi outfit oversize atau kebesaran masih akan menjadi tren fesyen pada tahun 2024. 

“Oversized masih akan menjadi tren,” kata Liliana Lim, dikutip dari Antaranews.

“Untuk busana harian yang nyaman, potongan loose fit (longar) atau oversize cenderung akan masih tren,” tambah Sebastian.

Baca juga: Cara Edit Foto Disney Pakai AI, Kayak yang Lagi Viral di Sosmed

 

Sejak kapan outfit oversize jadi tren fesyen?

Tren outfit oversize ini sebenarnya udah berlangsung selama 2 tahun terakhir guys, tepatnya selama pandemi Covid-19 berlangsung. Hampir semua orang di dunia, termasuk masyarakat Indonesia mulai beralih minat fesyen nya ke outfit oversize ini. 

Disebut oversize karena gaya outfit ini memang menggunakan setelan yang berukuran lebih besar sehingga menciptakan kesan ‘kebesaran’ di tubuh para pemakainya. Outfit oversize ini memang banyak disukai orang baik cewek maupun cowok. Alasannya adalah karena mudah dipadupadankan sesuka hati pemakainya guys. 

Hal itulah yang menjadi alasan mengapa gaya outfit oversize ini masih jadi tahta tertinggi dalam dunia fesyen, bahkan diprediksi masih jadi trend di tahun depan. 

Baca juga: 10 Cafe yang Ada Live Music di Jakarta Selatan Buat Sing Along

Menurut Liliana, tren mode tahun 2024 akan cenderung mengarah pada busana yang mudah dipadupadankan dengan pakaian lainnya. 

“Tren akan mengarah pada bebas berekspresi, jadi lebih ke baju-baju yang basic tapi mudah dipadukan dan dimainkan. Apakah mau ditumpuk, atau apapun dengan sentuhan gaya personal” kata Liliana. 

Meski begitu, Sebastian menegaskan bahwa bukan berarti gaya outfit lain enggak jadi tren di tahun 2023. Sebastian mengatakan kalo tren fesyen 2024 akan lebih mengalir sesuai dengan gaya masing-masing orang. 

“Sekarang banyak yang mengenakan rok potongan lebar dipasangkan dengan sepatu bola atau kaus kaki, jadi tergantung pada karakter masing-masing orang. Gaya atay style itu tidak akan pernah dibatasi,” ungkap Sebastian.

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?