Katanya Pilih Childfree karena Punya Anak Bisa Bikin Tua, Emang Iya?

Lifestyle 07 Februari 2023 • 14:06

Editor: Lulu Azizah

cover
Adobe Stock

Kemarin lagi rame banget nih di Twitter soal influencer yang lebih milih childfree karena katanya kalo punya anak bisa bikin wajah cepat tua dan banyak keriput. Affh iyh?

Eits, ternyata itu salah loh…

Ada sebuah studi dari Simon Fraser University di Kanada yang mengungkapkan kalo wanita yang memiliki anak justru cenderung lebih lambat proses penuaan sel-sel tubuh mereka alias awet muda shay. 

childfree bikin tua

Penuaan sel-sel itu biasanya ditandai dengan pemendekan telomer, yakni sebuah tip pelindung yang letaknya ada di akhir setiap untaian DNA yang cenderung memendek seiring waktu. 

Nah, pemendekan telomer ini ternyata nggak berlaku di wanita yang memiliki anak guys. Seorang Profesor Nepomnaschy dan timnya menemukan fakta bahwa wanita dengan telomer yang lebih panjang justru dimiliki oleh wanita yang memiliki banyak anak.

Baca juga: Ladies! Taruh Handuk Basah di Kasur adalah Sebuah Masalah, Betul atau Betul?

Para ilmuwan percaya kalo fenomena ini mungkin ada hubungannya dengan peningkatan signifikan dalam hormon estrogen yang dialami oleh ibu dengan banyak anak.

“Estrogen berfungsi sebagai antioksidan kuat yang melindungi sel terhadap pemendekan telomer," kata profesor Nepomnaschy.

Selain bikin wajah jadi lebih awet muda, ternyata ada juga penelitian yang membuktikan bahwa semakin seorang wanita memiliki banyak anak, maka semakin tinggi juga harapan hidupnya. 

childfree bikin tua

Penelitian ini dilakukan oleh Universitas New South Wales dengan mempelajari sekelompok orang Australia yang usianya lebih tua untuk mengetahui bagaimana ketiadaan atau kehadiran anak-anak dalam mempengaruhi harapan hidup wanita. 

Dari hasil penelitian itu ditemukan fakta kalo  wanita yang punya 2 anak memiliki risiko kematian 17% lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang nggak memiliki anak (childfree).

Sementara, wanita dengan 3 anak memiliki risiko kematian 20% lebih rendah dibandingkan mereka yang nggak punya anak. Dan, pola ini terus berlanjut dengan jumlah anak yang lebih banyak.

Jadi, bisa dibilang penelitian itu membuktikan bahwa semakin banyak jumlah anak, maka semakin rendah risiko kematian seorang wanita. 

Baca juga: Kilas Balik Marie Kondo: Dulu Ratu Beres-beres, Kini Menyerah dan Memilih Merapikan Jiwa

childfree bikin tua

Sebenarnya, nggak yang salah guys mau punya anak ataupun childfree karena keputusan hidup setiap orang itu beda-beda.

Mungkin ada wanita yang hidupnya lebih bahagia saat memiliki buah hati. Tapi, ada juga wanita yang merasa hidupnya lebih bahagia saat nggak memiliki anak. 

Kita sebagai wanita nggak perlu rendahin keputusan orang lain ygy. Mau childfree ataupun punya anak, kunci awet muda sebenarnya itu adalah duit guys hehe. Setuju kan?
 

Why don't you check this?