Kata Ahli, Ini Alasan Mengapa Orang Kaya Suka Nagih Duit Receh

Money 26 April 2024 • 09:00

Editor: Lulu Azizah

cover
Istimewa

Buat kaum mendang-mending kayak kita, uang recehan seribu perak sekalipun itu berharga banget. Entah buat bayar parkir, bayar toilet umum, atau sekedar nambahin buat jajan kopi.  

Bener gak??

Well, ternyata hal yang sama juga dirasakan oleh orang dengan kemampuan finansial tinggi alias orang kaya guys. 

Dilansir dari CNBC Make It, pendiri Sudden Money Institute, Susan Bradley mengungkapkan bahwa fenomena orang kaya raya yang cenderung pelit memang benar adanya.

Menurut Bradley, ketika seseorang mengetahui kalo mereka berada di posisi yang lebih tinggi secara pendapatan diantara circle pertemanannya, maka kemungkinan besar orang tersebut akan merasa terisolasi atau dikucilkan.

alasan orang kaya nagih uang receh

LinkedIn

"Orang-orang yang memiliki uang jauh lebih banyak memiliki populasi yang lebih sedikit untuk dijadikan teman," kata Bradley, dikutip dari CNBC Make It. 

"Jadi, dalam beberapa hal mereka tidak ada bandingannya," lanjutnya.

Kenapa mereka merasa kayak gitu??

Hmm, ada alasannya guys. Mereka bersikap seperti itu karena mereka berpikir teman-teman mereka mau berteman karena uang yang mereka miliki.  

"Mereka tidak ingin dimanfaatkan atau merasa 'saya punya uang dan itulah sebabnya orang-orang mau berteman dengan saya'," kata Bradley.

"Rasanya sangat tidak valid," lanjutnya.

 

Terus, apa hubungannya dengan uang receh?

alasan orang kaya nagih uang receh

Perasaan enggak aman tersebut lah yang membuat kaum orang kaya ini cenderung suka "menagih" uang-uang dalam jumlah kecil.

Seorang profesor dari University of California, Los Angeles Anderson School of Management, Hal Hershfield, mengungkapkan bahwa enggak memiliki bandingan secara ekonomi dalam sebuah kelompok bisa membuat seseorang sulit merasakan kebersamaan. 

"Dengan semakin banyaknya kekayaan, semakin banyak fokus pada hubungan transaksional yang kemudian dapat meluas menjadi hubungan yang seharusnya bersifat komunal," kata Hershfield.

Menurut Hershfield, ketika lo sering menyangkut pautkan ‘uang’ dalam hal apapun, nantinya mungkin lo akan mulai memandang dunia dengan cara yang lebih transaksional dan kemudian meresap dalam kehidupan pertemanan.  

Bradley juga mengungkapkan fenomena orang kaya yang sering menagih uang receh ini adalah sebagai cara mereka agar enggak gampang dimanfaatkan. 

"Jika mereka melakukan hal itu, itu adalah cara agar mereka tidak dimanfaatkan," kata Bradley.
 

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?