5 Rekomendasi Cafe Outdoor di Jakarta Selatan yang Estetik

Food & Beverage 24 Agustus 2023 • 10:00

Editor: Lulu Azizah

cover
instagram/@ourcofeediary

Mungkin sebagian orang enggak suka dengan cafe konsep outdoor karena panas Jakarta yang menyengat. Tapi, beberapa orang justru ada juga yang lebih suka cafe outdoor karena lebih bagus untuk foto-foto, bisa ngopi sambil nyebat, dan suasana yang lebih chill. Biar nongki lo lebih seru, berikut 5 rekomendasi cafe outdoor di Jakarta Selatan yang estetik!

1. Tanatap Coffee Ampera

rekomendasi cafe outdoor jakarta

Kalo lo cari cafe outdoor tapi suasananya kayak bukan lagi di Jaksel, itu artinya lo wajib mampir ke Tanatap Coffee Ampera. Sebenarnya, cafe ini terbagi menjadi dua area, yakni indoor dan outdoor. Tapi area outdoor nya lebih luas dan lebih estetik. 

Bagian outdoor nya adem banget karena dipenuhi tanaman hijau yang cantik. Menurut MinKuy, setiap sudut cafe ini itu bisa banget dijadiin spot foto, apalagi di area outdoor nya. Saran MinKuy sih, lo kesini pas sore-sore aja karena suasana nya yang nikmat banget buat nyore. 

  • Range harga: Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
  • Jam buka: Setiap hari, jam 07.00 - 22.00
  • Alamat: Jl. Ampera Raya No.129, Ragunan, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12560. Google Maps

 

2. Dikolam 

rekomendasi cafe outdoor jakarta

Rekomendasi cafe outdoor di Jakarta Selatan selanjutnya adalah Dikolam. Konsep cafe ini unik banget karena temanya ala-ala summer di beach club Bali gitu guys. Lengkap dengan view kolam renang yang biru dan floating bebek-bebekan.

Untuk menunya sendiri cukup lengkap, mulai dari makanan berat, makanan ringan, minuman non-coffee, coffee, hingga alkohol. Oh iya, ada fasilitas photobox juga yang bisa dinikmati para pengunjung. Saran MinKuy sih mending ke sini pas malam-malam aja karena suasana nya lebih syahdu. 

  • Range harga: Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
  • Jam buka: Senin - Jumat, jam 10.00 - 23.00 & Sabtu - Minggu, jam 07.00 - 23.00
  • Alamat: Jl. Kemang Selatan I D No.18, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730. Google Maps


3. Menanti Senja

rekomendasi cafe outdoor jakarta

Ada enggak sih rekomendasi cafe outdoor di Jakarta Selatan yang cocok buat menikmati senja? Eits, tentu ada dong. Mampir aja kuy ke cafe Menanti Senja yang berlokasi di sebuah rooftop restoran padang bernama Padang Merdeka. 

Cafe ini bisa MinKuy bilang hidden gem karena belum banyak orang yang tau. Posisinya yang berada di rooftop dan outdoor, akan membuat pengunjung merasa nyaman nyore di sini, apalagi pas menjelang sunset. Kalo malam, cafe ini bakal dihiasi lampu kelap-kelip yang bikin vibes nya makin asik. 

  • Range harga: Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
  • Jam buka: Minggu - Jumat, jam 09.00 - 23.00 & Sabtu, jam 09.00 - 10.30
  • Alamat:  Jl. Cipete Raya No.1C, RT.9/RW.6, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410.  Google Maps

 

4. Foresthree & Kitchen Pondok Labu

rekomendasi cafe outdoor jakarta

Rekomendasi cafe outdoor di Jakarta Selatan berikutnya yang wajib lo datangi adalah Foresthree & Kitchen Pondok Labu. Oh iya, cafe ini baru buka bulan Juni lalu loh jadi masih anget-angetnya nih. 

Area outdoor nya luas banget dengan seating tempat duduk yang cukup banyak. Tapi, kalo lo mau di indoor juga tersedia kok. Selain itu, cafe ini juga menyediakan live music yang biasanya mulai saat malam hari. Jujuly, cafe ini asik banget buat nongkrong bareng teman-teman atau orang yang kalian sayangi. 

  • Range harga: Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
  • Jam buka: Senin - Kamis, jam 10.00 - 22.00 & Friday - Minggu, jam 10.00 - 24.00
  • Alamat:  Jl. Damai Musyawarah No.2, RT.3/RW.3, Pd. Labu, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12450. Google Maps

 

5. Fern Coffee House

rekomendasi cafe outdoor jakarta

Kalo lo cari cafe yang area outdoor nya estetik dan ada rumah pohonnya, itu artinya lo wajib mampir ke Fern Coffee House. Hah? Rumah pohon? Iyap, rumah pohon ala-ala gitu guys. Gak cuma itu, dibawah rumah pohonnya juga ada ayunan yang bisa lo mainin dan bikin ambience cafenya makin estetik. 

Sebenarnya, cafe ini memiliki area indoor dan outdoor, tapi menurut Minkuy area outdoor nya lebih menarik. Vibes nya itu kayak ngopi di halaman rumah orang yang estetik gitu. Untuk makanan dan minuman nya sendiri cukup lengkap, ada yang berat hingga ringan. Asik banget pokoknya!

  • Range harga: Di bawah Rp. 50.000 /orang
  • Jam buka: Setiap hari, jam 08.00 - 21.00
  • Alamat: Jl. Pondok Labu II No.8, RT.3/RW.10, Pd. Labu, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12450.  Google Maps

 

Itulah rekomendasi cafe outdoor di Jakarta Selatan buat lo yang suka ngopi sambil chill menikmati suasana Jakarta yang hangat.

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?