Kronologi Polisi Israel Serang Masjid Al-Aqsa

Kalcer 06 April 2023 • 14:10

Editor: Lulu Azizah

cover
Mostafa Alkharouf - Anadolu Agency

Padahal masih bulan suci ramadhan, tapi polisi Israel kayaknya enggak bisa menahan diri untuk enggak menyerang warga Palestina nih guys. Baru-baru ini, sebuah serangan dilakukan oleh polisi Israel di Kompleks Masjid Al-Aqsa, Yerusalem saat menjelang subuh pada Rabu (5/4/2023). 

Saat penyerangan itu terjadi, ada banyak warga Palestina yang lagi beribadah di lokasi. Para jamaah secara tiba-tiba langsung dipukuli dan diusir paksa keluar dari masjid. 

Baca juga: Mantap! 294 Kades & Lurah di Wonogiri Dapat Motor Nmax Baru

AFP/AHMAD GHARABLI

Dilansir dari detikNews, Organisasi Bulan Sabit Merah Palestina mengungkapkan tujuh warga Palestina mengalami luka akibat peluru karet dan pemukulan dalam bentrokan dengan polisi Israel di kompleks Masjid Al-Aqsa.

Beberapa media Palestina bilang kalo serangan brutal itu diarahkan ke Masjid al-Qibli, yakni masjid terpenting di kompleks al-Aqsha yang terletak di sebelah selatannya. Fyi guys, masjid itu merupakan tempat shalat utama dan lokasi tempat khatib shalat Jumat berdiri. 

Selama bulan Ramadhan, ratusan warga Palestina memang sengaja berdiam diri di masjid sambil beribadah dan nunggu waktu subuh tiba. Hal ini mereka lakukan untuk mengantisipasi serangan polisi Israel yang sering terjadi ketika menjelang akhir Ramadhan. 

 

Kata pihak Israel

polisi israel serang masjid al aqsa

Mostafa Alkharouf - Anadolu Agency

Sampai saat ini, belum jelas apa motif sebenarnya yang memicu polisi Israel melakukan serangan keji tersebut. 

Tapi katanya, alasan polisi Israel terpaksa masuk ke dalam masjid menggunakan kekerasan itu untuk mengusir atau mengevakuasi sekelompok penghasut yang bersembunyi di masjid dengan kembang api, batu, dan tongkat.

"Ketika polisi masuk, mereka dilempari batu dan kembang api ditembakkan dari dalam masjid oleh sekelompok besar penghasut," kata kepolisian Israel dalam sebuah pernyataan.

Mereka juga bilang kalo ada salah satu anggotanya yang terluka di bagian kaki karena lemparan batu. Hmm, mau percaya tapi…

Baca juga: Duduk Perkara Petugas Avsec Dipecat, Habib Bahar Hingga Pakar Hukum Buka Suara

 

Keterangan saksi mata

polisi serang masjid al aqsa

REUTERS/Ammar Awad

Salah satu jemaah di lokasi bilang kalo ada lebih dari 400 pria, wanita dan anak-anak yang lagi shalat di dalam Masjid al-Qibli saat polisi Israel mengepung kompleks al-Aqsa. 

“Para pemuda ketakutan dan mulai menutup pintu, menyerbu sudut timur, memukuli dan menangkap orang-orang di sana.”

"Itu adalah adegan kekerasan yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam hal kebrutalan polisi dan niat untuk menyakiti para pemuda," katanya. 

Dia juga menyangkal pernyataan polisi Israel yang bilang kalo ada sekelompok pemuda yang menyembunyikan kembang api dan batu ke dalam masjid. Soalnya, polisi udah mencegah duluan semua pria dibawah 50 tahun untuk memasuki kompleks Al-Aqsa. 

Gak sampai disitu, para petugas medis yang ingin membantu para jemaah juga dilarang memasuki kompleks oleh polisi Israel.
 

Why don't you check this?