Apa itu Latte Factor? Pengeluaran Kecil yang Bikin Boncos

Money 26 Maret 2023 • 10:00

Editor: Lulu Azizah

cover
Shutterstock/prapass

Udah bikin budget list buat sebulan ke depan, eh tapi pengeluaran masih tetap boncos juga? Eits tenang guys, mungkin lo kurang waspada nih sama pengeluaran-pengeluaran kecil yang tak terduga alias Latte Factor. Pengeluaran kecil ini sering banget dianggap sepele, padahal bisa bikin kondisi keuangan tekor loh guys. 

Emang apa sih Latte Factor itu? 

Jadi, Latte Factor adalah konsep keuangan yang dipopulerkan oleh David Bach. Kata ‘Latte’ diambil dari kebiasaan orang-orang yang sering menghabiskan uang secara rutin untuk beli kopi susu kekinian. 

apa itu latte factor

Menurut David Bach, kebiasaan rutin tersebut jika diakumulasikan keseluruhannya bisa bikin pengeluaran kalian jadi besar, alias boncos. 

Baca juga: Laporan US: Semakin Banyak Perempuan Single Bisa Memperburuk Ekonomi Jangka Panjang

 

Lantas, apa aja yang menjadi Latte Factor? 

Dilansir dari Business Insider, Latte Factor adalah tentang pengeluaran-pengeluaran kecil yang enggak terduga setiap bulannya. Bisa dibilang, pengeluaran-pengeluaran yang sengaja dikeluarkan karena udah jadi kebiasaan, faktor kenyamanan, atau alasan emosional. 

Kata David Bach, salah satu yang menjadi Latte Factor adalah kopi yang tiap hari klean beli itu guys. Nah loh..

apa itu latte factor

 

Contohnya gini guys:

Jika setiap hari lo memiliki kebiasaan beli kopi sekitar Rp18.000 per cup, maka dalam 20 hari kerja ke depan (kecuali weekend) lo akan menghabiskan uang sebanyak Rp360.000 ribu per bulannya hanya untuk beli kopi. Inilah yang disebut Latte Factor guys~

Terus, kita enggak boleh minum kopi gitu? Eits, bukan gitu guys. Cara mengurangi Latte Factor itu bukan berarti lo dilarang minum kopi, tapi lo mulai mengubah kebiasaan beli kopi di luar dengan bikin sendiri agar lebih hemat.

apa itu latte factor

Gak hanya kopi aja yang menjadi Latte Factor, hal-hal kecil lainnya kayak membeli air mineral kemasan, jajan cemilan, hingga biaya transfer antar bank ternyata juga bisa jadi Latte Factor loh guys. 

Pengeluaran-pengeluaran kecil tersebut kalo diakumulasikan secara keseluruhan bisa berubah jadi pengeluaran yang besar. Daripada buat Latte Factor, lebih baik lo mengalihkan dana tersebut untuk hal-hal lain yang lebih menguntungkan seperti investasi. 

Baca juga: Tips Nabung Ala Metode Kakeibo Jepang, Bisa Cepat Jadi Sultan!

Why don't you check this?