Raja Ampat Masuk Daftar 25 Destinasi Wisata Terbaik Tahun 2025

Kalcer 26 Oktober 2024 • 12:00

Editor: Lulu Azizah

cover
MyBaliTrips

Jika lo punya rencana buat traveling tahun depan tapi masih bingung mau jalan-jalan kemana, mungkin lo bisa coba berkunjung ke destinasi wisata terbaik versi Nat Geo guys. 

So, baru-baru ini National Geographic (Nat Geo) merilis daftar 25 destinasi wisata terbaik tahun 2025. Menariknya, majalah bulanan Amerika tersebut memasukkan Raja Ampat ke dalam daftar nya. 

Wow!

Raja Ampat menempati peringkat keempat dalam daftar 25 destinasi wisata terbaik tahun 2025 versi Nat Geo. Tak heran, Raja Ampat dikenal sebagai salah satu surga bawah laut terkaya di dunia. Raja Ampat menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan, mulai dari pantai pasir putih, hutan hujan tropis, hingga terumbu karang yang sangat beragam.

Indonesia Travel

Ratusan pulau kecil dengan pantai pasir putih, laguna biru kehijauan, dan gua-gua bawah tanah menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan. Selain itu, kehidupan masyarakat adat Papua yang masih sangat kental akan budaya memberikan pengalaman yang unik bagi pengunjung.

Selain merekomendasi tempat-tempat bagus yang harus dituju, National Geograhic juga memberikan alasan-alasan mengapa orang harus berkunjung ke destinasi yang mereka rekomendasikan. 

Dilansir dari CNN Indonesia, berikut daftar 25 destinasi wisata terbaik versi National Geographic tahun 2025. Cekidot! 

1. Antigua, Guatemala
Alasan harus berkunjung: Pendakian gunung berapi

2. Hutan Nasional Ocala, Florida, Amerika Serikat
Alasan harus berkunjung: Mengarungi tempat liar terakhir yang ada di Florida

2. Hutan Nasional Ocala, Florida, Amerika Serikat
Alasan harus berkunjung: Mengarungi tempat liar terakhir yang ada di Florida

3. Bangkok, Thailand
Alasan harus berkunjung: Jelajahi kuil yang baru saja direstorasi

4. Raja Ampat, Papua Barat, Indonesia
Alasan harus berkunjung: Menyelami ekosistem bawah laut yang berkembang pesat di Kepulauan Raja Ampat

5. Guadalajara, Meksiko
Alasan harus berkunjung: Nikmati alunan musik mariachi

6. Biara Cenobitik, Italia
Alasan harus berkunjung: Nikmati ketenangan spiritual dengan menginap di biara

7. Los Angeles, California
Alasan harus berkunjung: Kamu akan terhanyut dalam berbagai karya seni baru di LA

8. Greenland
Alasan harus berkunjung: Rasakan sensasi perjalanan dengan akses yang lebih mudah menuju pulau luar biasa ini

9. Kanazawa, Jepang
Alasan harus berkunjung: Rasakan nuansa Jepang klasik tanpa keramaian

10. Eastern & Oriental Express, Malaysia
Alasan harus berkunjung: Naiki kereta bergaya oriental yang glamor.

11. Brasov, Rumania
Alasan harus berkunjung: Jelajahi Jalur Transilvanica yang elok

12. Cerrado, Brasil
Alasan harus berkunjung: Pengalaman mengamati burung dan melacak serigala di bioma yang berkembang di Sabana Cerrado

13. Northland, Selandia Baru
Alasan harus berkunjung: Kamu dapat menemukan satwa liar langka

14. Senegal
Alasan harus berkunjung: Nikmati wisata kuliner yang unik

15. Haida Gwaii, British Columbia, Kanada
Alasan harus berkunjung: Berkenalan dengan tradisi Haida

16. Barbados
Alasan harus berkunjung: Temukan perspektif baru tentang sejarah perdagangan budak

17. Lembah Suru, India
Alasan harus berkunjung: Taklukkan destinasi panjat tebing terbesar di dunia

18. Kota Boise, Idaho, Amerika Serikat
Alasan harus berkunjung: Berpesta dengan Suku Basque dan nikmati perayaan budaya Jaialdi

19. Abu Dhabi, Uni Emirat Arab
Alasan harus berkunjung: Nikmati museum-museum baru yang luar biasa

20. Sungai Murray, Australia
Alasan harus berkunjung: Berlayar melintasi jantung pertanian Australia

21. KwaZulu-Natal, Afrika Selatan
Alasan harus berkunjung: Melihat satwa liar di tempat safari

22. Kepulauan Stockholm, Swedia
Alasan harus berkunjung: Berpindah-pindah pulau untuk mendaki jalur baru yang luas di Kepulauan Stockholm

23. Cork, Irlandia
Alasan harus berkunjung: Benamkan diri kamu dalam kebangkitan kota yang sedang berkembang

24. Outer Hebrides, Skotlandia
Alasan harus berkunjung: Lihat langsung destinasi wisata Skotlandia yang dinominasikan Oscar

25. Tunisia
Alasan harus berkunjung: Jelajahi harta karun reruntuhan Romawi. 

 

Itulah daftar 25 destinasi wisata terbaik tahun 2025 versi National Geographic. Well, dari deretan daftar tersebut, adakah destinasi yang pengen lo kunjungi?

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?