7 Resolusi Karier untuk Diri Sendiri Buat Awali Tahun Baru 2024

Kalcer 26 Desember 2023 • 13:35

Editor: Lulu Azizah

cover
Freepik

Setiap orang tentunya mengharapkan adanya perubahan yang lebih baik dalam setiap aspek kehidupan saat menyambut tahun baru, salah satunya aspek karir guys. Nah, buat lo yang lagi menata karier, berikut 7 resolusi untuk diri sendiri yang harus lo lakukan di tahun 2024!

1.  Tingkatkan skill

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Salah satu resolusi karier untuk diri sendiri untuk awali tahun baru adalah dengan meningkatkan skill atau keterampilan. Mempelajari keterampilan baru akan membuat lo lebih relevan dan membuka jalan yang lebih besar untuk karier lo. Selain itu, menambahkan kemampuan baru juga membantu pikiran lebih fresh dan membantu lo melewati hari-hari monoton yang mungkin membosankan. 

Baca juga: 5 Tempat Spa Terbaik di Jakarta Utara, Biar Beban Hilang Dikit

 

2.  Kembangkan relasi

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Jika lo ingin karier lo berubah menjadi lebih baik, itu artinya lo perlu membangun relasi yang lebih luas. Resolusi karier satu ini bisa lo lakukan secara online maupun langsung. 
Lo bisa mulai dengan bergabung dalam sebuah grup atau forum online yang sejalan dengan bidang karier yang lo geluti. 

Atau juga lo bisa menghadiri acara networking secara langsung dan dan pastikan lo berinteraksi dengan para peserta lainnya di sana. Lakukan secara konsisten ya guys!

 

3. Tingkatkan komunikasi

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Resolusi karier untuk diri sendiri lainnya yang nggak kalah penting adalah meningkatkan komunikasi. Latih keterampilan komunikasi lo secara verbal maupun tertulis. Selain itu, perhatikan juga bagaimana lo berperilaku ketika orang lain berbicara, bagaimana lo menanggapi feedback, bagaimana lo menyampaikan feedback, dan juga bagaimana lo menghadapi pendapat yang berbeda. 

 

4. Banyak baca buku

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Salah satu resolusi terbaik untuk awali tahun baru adalah dengan memperbanyak bahan bacaan. Cara ini bisa membantu meningkatkan fokus, meningkatkan pengetahuan umum, dan juga mengurangi stres. 

Ada banyak jenis bacaan yang bisa lo pilih mulai dari autobiographies, fantasy, klasik, hingga self-help. Jika lo enggak terlalu suka baca buku, mungkin lo bisa mulai dengan audiobooks guys. 

Baca juga: Places to Go in Blok M: 15 Tempat Nongkrong Asik Buat Jadi Anak Hits Jakarta

 

5. Hindari hal-hal negatif

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Lo pasti tau lah ya, selalu ada aja orang-orang di tempat kerja yang sering ngeluh tentang pekerjaan mereka. Jika lo pernah berada satu circle dengan orang-orang seperti itu, lo pasti tahu mereka juga bisa menjatuhkan orang lain. 

Semakin lama lo mendengar keluhan mereka, maka semakin besar kemungkinan lo akan menerima hal-hal negatif. Nah, salah satu cara terbaik untuk mencegah hal tersebut adalah dengan menghindarinya guys. Oke? 

 

6.  Jangan menunda-nunda

resolusi 2024 untuk diri sendiri

Ketika lo merasa percaya diri dengan kemampuan lo dalam bekerja, mungkin lo mulai menunda pekerjaan karena tahun lo bisa menyelesaikannya nanti. Terkadang, seseorang yang menunda begitu banyak hal dalam waktu yang lama, pekerjaan kecil tersebut bisa berubah jadi beban yang nggak bisa diatasi. 

Maka dari itu, resolusi untuk diri sendiri yang bisa lo lakukan adalah menghindari menunda pekerjaan, seperti kelamaan scroll media sosial saat bekerja. Ketika lo jenuh dan kurang motivasi, sebaiknya beristirahatlah sejenak dan minumlah kopi agar pikiran lo lebih fresh.

Baca juga: 5 Restoran Private Room di Jakarta Pusat Buat Flexing di Instastory

 

7.  Coba hal baru

Resolusi karier untuk diri sendiri lainnya adalah mencoba hal baru di luar zona nyaman lo. Jika lo ingin menghilangkan pikiran yang suntuk dan jenuh, cobalah lakukan sesuatu yang belum pernah lo lakukan sebelumnya. 

Ada berbagai kegiatan menarik yang bisa lo lakukan mulai dari ikut gym, bergabung dengan komunitas tertentu, pergi hiking, belajar alat musik, belajar bahasa, dan lain-lain. Memiliki minat di luar pekerjaan bisa membantu lo menemukan kembali motivasi untuk melakukan aktivitas sehari-hari.


Itulah 7 resolusi karier untuk diri sendir buat mengawali tahun baru 2024. Sambut tahun baru dengan lebih cerah, jaya jaya jaya!

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?