Drawing Piala Dunia U-20 2023 Batal, PSSI Terancam Kena Sanksi

Sports & Esports 27 Maret 2023 • 12:47

Editor: Inggita Widia

cover
Dok. FIFA

Kabar buruk dateng mengawali minggu terakhir Maret 2023. FIFA resmi ngebatalin drawing Piala Dunia U-20 2023.

Sedianya, acara drawing buat nentuin 24 tim yang bakalan mentas di Piala Dunia U-20 ini bakal dihelat 31 Maret 2023 di Bali. Dikutip dari CNN Indonesia, PSSI via anggota komite eksekutif mereka, Arya Sinulingga, bilang gini:

"Kemarin kami sudah mendapat informasi dari FIFA, dalam pemberitahuan memang menyebutkan bahwa drawing di Bali telah dibatalkan oleh FIFA. Jadi ini adalah informasi yang kami dapat dari FIFA," kata Arya pada Minggu [26/3].

"Memang kami belum mendapat surat resmi dari FIFA, tetapi pesannya jelas karena adanya penolakan dari Gubernur Bali yang menolak Tim Israel sehingga dengan sendirinya drawing tidak bisa dilaksanakan tanpa seluruh peserta," dia menambahkan

Baca juga: Final Piala Dunia U-20 Digelar di Solo, Ngundang K-Pop Idol

 

drawing piala dunia u 20 batal
Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga. Dok: Situs Resmi PSSI


Dalam drawing tersebut, total ada 24 negara dari enam konfederasi yang akan diundi dalam babak grup. Timnas Indonesia U-20 masuk di Pot 1 karena berstatus tuan rumah.

 

Potensi Kena Sanksi FIFA

Karena batal, sejumlah sanksi diprediksi bakalan dijatuhin FIFA buat PSSI. Arya bukannya bilang udah pasti, tapi berpotensi. 

Jadi, jangan disimpulin FIKS kena dulu, ya. Soalnya, Arya bilang, PSSI bakalan coba cara lain biar enggak sampe kena sanksi.

"Yang pasti semua opsi akan dibawa oleh pak Erick Thohir [Ketua umum PSSI] untuk diplomasi, bagaimana selamatkan kita, Piala Dunia U-20. Semua cara akan dipakai dan selamatkan Indonesia dari sanksi, dikucilkan FIFA," ujar Arya.

"Kita tahu tahun 2015 kita pernah di-banned juga. Pernah kita alami itu. Jadi bukan suatu yang baru terjadi. Jadi belum lama. Kita gak mau itu terjadi lagi yang bisa membuat di samping kita gak bisa ikut pertandingan internasional, juga ke dalam liga kita terdaftar dan diakui oleh FIFA, dengan sendirinya liga ini juga gak ada lagi. Itu fakta yang bisa kita alami. Ranking kita jatuh di FIFA juga karena di-banned."

 

drawing piala dunia u 20 batal
Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga. Dok: Situs Resmi PSSI

 

Arya juga menegaskan keputusan FIFA membatalkan drawing di Bali menjadi bukti dari ketidakmampuan dari Indonesia. Ini lantaran Indonesia sudah menandatangani government guarantee yang artinya menggaransi kesiapan penyelenggaraan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

"Kita yang mengajukan jadi tuan rumah dan sudah ada namanya kita akan melakukan penyelenggaraan dengan baik dan menjaga peserta dengan baik saat mengajukan. Saat nggak bisa ini, kita melanggar sendiri apa yang sudah disepakati oleh FIFA. Jadi pada saat pengajuan, kita menyepakati semuanya," kata Arya.

Batalnya drawing Piala Dunia U-20 2023 oleh FIFA ini terjadi kurang dari dua bulan jelang penyelenggaraan. Piala Dunia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 20 Mei-11 Juni mendatang.

Writer: Alan Kusuma

Baca juga: Rumput Rusak Setelah Konser BLACKPINK, Erick Thohir Larang GBK Dipakai Sampai Piala Dunia U-20

Why don't you check this?