Sudah Tayang! Ini 5 Alasan Kamu Harus Nonton Film Mohon Doa Restu

Lifestyle 31 Oktober 2023 • 09:00

Editor: Lulu Azizah

cover
Screenplayfilm

Sebuah film keluarga berjudul Mohon Doa Restu sudah tayang di bioskop sejak 26 Oktober 2023. Film yang dibintangi oleh Syifa Hadju dan Jefri Nichol ini sukses bikin banyak orang penasaran dengan ceritanya. 

Film yang digadang-gadang dekat dengan keseharian masyarakat Indonesia ini berfokus pada kisah Mel (Syifa Hadju) dan Satya (Jefri Nichol) yang mengalami banyak drama menjelang pernikahan mereka. 

Nah, buat lo yang belum nonton, ini 5 alasan mengapa lo harus nonton film Mohon Doa Restu.

1. Karakter Jefri Nichol yang kalem

alasan nonton film mohon doa restu

dok. Screenplay

Salah satu alasan mengapa lo harus nonton film Mohon Doa Restu adalah lo bisa melihat karakter Jefri Nichol yang kalem. Jika biasanya Nichol membintangi film-film dengan karakter manly dan bad boy, di film ini Nichol tampil menjadi cowok soft boy. 

Nichol berperan sebagai Satya, seorang cowok anak mamih dan selalu menuruti kemauan orang di sekitarnya (people pleaser guys). Karakter Satya ini berbeda banget dengan kepribadian Nichol aslinya, sehingga dia perlu belajar dari karakter tersebut. 

Dalam film ini, lo akan melihat Nichol berpenampilan culun dengan rambut bergaya klimis rapi. Tapi, tetep ganteng kok hehe~

 

2. Mengangkat drama jelang pernikahan

alasan nonton film mohon doa restu

dok. Screenplay

Alasan lainnya mengapa lo harus nonton film Mohon Doa Restu adalah karena tema diangkat dekat dengan kehidupan masyarakat Indonesia, yakni lika-liku drama menjelang pernikahan. 

Seperti yang lo tau, cobaan pasangan yang ingin menikah itu banyak guys mulai dari konflik ringan hingga berat. Nah, dari film Mohon Doa Restu ini kita bisa belajar kalo komunikasi itu terhadap pasangan maupun keluarga itu bisa menjadi hal yang krusial. 

“Ketika komunikasi itu tidak berjalan lancar, itu akan berdampak ke semuanya, dan bisa-bisa malah jadi drama. Intinya, keterbukaan komunikasi antara pasangan maupun anak dan orang tua adalah hal yang krusial” kata Syifa Hadju, lewat siaran pers film Mohon Doa restu. 

 

3. Ajang reuni Cut Mini dan Sarah Sechan

alasan nonton film mohon doa restu

Salah satu hal yang juga MinKuy suka banget dari film Mohon Doa Restu ini adalah film nya enggak hanya berfokus pada kisah cinta Mel dan Satya aja, tapi penonton juga akan disuguhi kolaborasi akting antara Cut Mini dan Sarah Sechan. 

Cut Mini dan Sarah Sechan dipertemukan kembali dalam film Mohon Doa Restu menjadi bestie, setelah sebelumnya mereka berdua pernah bermain bersama dalam sebuah film dan serial. Setelah nonton film nya, MinKuy malah salfok dengan aktingnya Cut Mini yang menarik perhatian

 

4. Bikin emosi penonton naik turun

alasan nonton film mohon doa restu

Sepanjang menonton film ini, emosi penonton akan dibawa naik turun. Mulai dari ketawa, nangis, hingga ketawa lagi. Aksi komedi dan jokes-jokes lucu yang dilemparkan para pemain sukses bikin penonton terbahak-bahak. 

Tapi, ada juga scene yang bikin para penonton berlinang air mata. Tepatnya saat scene Cut Mini menghadapi masalah keluarganya. Akting Cut Mini yang menjiwai sukses membuat para penonton di studio terbawa suasana seperti ikut dalam masalahnya. 

 

5. Mengangkat stigma “orang tua selalu benar”

Salah satu alasan mengapa lo harus nonton film Mohon Doa Restu adalah karena mengangkat stigma soal ‘orang tua selalu benar’ dalam hal apapun. Termasuk juga perihal jodoh untuk anaknya. Hmm, pasti ada sebagian dari kalian yang relate kan dengan isu ini? 

Dalam film Mohon Doa Restu  ini digambarkan sosok orang tua yang selalu banyak menuntut, tanpa bertanya lebih dahulu keinginan anak-anaknya. Sikap orang tua yang seperti ini tentu aja bikin anak-anaknya merasa stres dan merasa enggak dihargai pendapatnya. 

Isu ini mungkin kedengarannya sepele atau biasa aja, tapi sebenarnya banyak terjadi di lingkungan sekitar kita. Jadi, film Mohon Doa Restu ini memang dekat sekali dengan kehidupan kita sehari-hari guys. 

 

Itulah 5 alasan mengapa lo harus nonton film Mohon Doa Restu di bioskop. Biar nontonnya makin seru, ajak juga orang-orang terdekatmu yaa!


 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.
 

Why don't you check this?