Donald Trump Menyerahkan Diri ke Penjara Fulton di Atlanta

People 25 Agustus 2023 • 15:18

Editor: Lulu Azizah

cover
AFP

Ada kabar menghebohkan nih dari negeri Paman Sam a.k.a Amerika Serikat. Mantan Presiden AS Donald Trump dikabarkan menyerahkan diri ke penjara Fulton County, Georgia pada Kamis (24/8) sore waktu setempat.

Kok bisa?
Kenapa?!!

Donald Trump ditangkap usai mendapa dakwaan dari Pengadilan Distrik Fulton, Atlanta atas dugaan kecurangan dalam hasil pemilihan umum (pemilu) di Georgia pada tahun 2020. 

Pekan lalu, Jaksa Wilayah Fulton County, Fani Willis, menjatuhkan beberapa dakwaan kepada Trump atas dugaan kecurangan pemilu 2020. 

Baca juga: Ada Apa dengan Scooter Braun dan Para Musisi Papan Atas?

 

Kronologi Trump menyerahkan diri

donald trump menyerahkan diri ke penjara fulton

Gara-gara kasus tersebut, pengadilan akhirnya memberi perintah untuk menangkap Trump. Tapi, doi baru menyerahkan diri pada Kamis (24/8). 

Mantan Presiden AS itu otw dari lapangan golf miliknya di Bedminster, New Jersey, lalu terbang ke Atlanta kemudian menyerahkan diri ke penjara Fulton County.
Dilansir dari CNN International, Trump ditahan cuma sebentar doang untuk diambil sidik jari dan fotonya. Gak lebih dari 20 menit, doi langsung dibebaskan dari penjara Fulton County karena uang jaminan sebesar US$ 200.000 atau sekitar Rp 3 miliar yang diberikan tim kuasa hukumnya. 

Sat ini, Trump udah membayar 10 persen jaminannya melalui perusahaan penjaminan Foster Bail Bonds LLC di Atlanta.

Selain memberikan jaminan uang, Trump juga harus mengikuti persyaratan pembebasan lainnya, termasuk enggak boleh pakai media sosial untuk menekan para terdakwa dan saksi dalam kasus tersebut.

Baca juga: 10 Cafe yang Ada Live Music di Jakarta Selatan Buat Sing Along

 

Kasus apa sih?

donald trump menyerahkan diri ke penjara fulton

Donald Trump dan 18 orang terdakwa lainnya diduga melakukan tindakan kriminal berupa kecurangan dalam pemilihan presiden di Georgia. Trump diduga melakukan konspirasi untuk membatalkan hasil pemilu AS pada tahun 2020 di negara bagian Amerika tersebut. 

Jaksa Wilayah Fulton County Fani Willis kemudian mengajukan kasus ini kepada dewan juri, sehingga dikeluarkan dakwaan setebal 98 halaman dan 41 hitungan pada Senin, 14 Agustus lalu.

Willis memerintahkan para terdakwa untuk segera menyerahkan diri ke pihak berwenang, ditunggu sampai hari Jumat pekan ini. Gak cuma menyerahkan diri, para terdakwa juga haru menegosiasikan perjanjian jaminan apa pun.

Sejak Trump menyerahkan diri dan ditangkap, lebih dari 10 orang dari 18 terdakwa udah diproses secara hukum. 

Dengan begitu, penyerahan diri ini menandakan empat kalinya Trump menghadapi tuntutan pidana pada tahun ini.  

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.
 

Why don't you check this?