Lagi rame banget nih di media sosial soal kabar pacaran nya dua musisi dunia, yakni Taylor Swift dan Matty Healy vokalis band ‘The 1975’. Kabar pacaran ini makin rame aja nih setelah Matty ketangkap para fans lagi menghadiri konser Eras Tour Taylor Swift di Nashville, Texas pada Jumat (5/5/2023).
Di konser Eras Tour di Nashville, Matty ketangkap basah lagi nonton dan nyanyi bareng teman-temannya mba Taylor, kayak Gigi Hadid dan Lily Aldridge. Wuiiih, udah dapet approved dari bestie nich~
Baca juga: Ramai di Medsos, Siapa Dokter Wayan dan Apa yang Sebenarnya Terjadi Kepadanya?
DailyMail
Udah nih gitu doang?
Eits, enggak guys
Saat membawakan lagu "Cardigan", Taylor juga kedapatan mengucapkan kata-kata yang sama dengan yang diucapkan Matty sebelum menampilkan lagu "About You" di konser The 1975 di Manila pada 3 Mei lalu.
Kata-kata yang diucapkan Taylor adalah “This is about you, you know who you are. I love you,"
Hmm, ini emang kebetulan apa sengaja janjian yaaah~
Gara-gara kabar ini tentu aja warganet langsung pada heboh dan berspekulasi guys. Rumor pacaran ini makin kencang lagi setelah tersebar foto Taylor dan Matty satu mobil bareng lagi otw ke Condominium nya Taylor di Nashville. Nah loh…
DailyMail
Warganet be like: ‘jadi fix pacaran nih?’
The answer is….
Sampai detik ini belum ada konfirmasi langsung dari Taylor dan Matty guys. Keduanya masih bungkam soal kabar pacaran ini. Tapi.. tapi.. mereka berdua sebenarnya memang udah temenan lama.
Rumor pacaran ini berawal dari media The Sun yang bilang kalo Taylor Swift dikabarkan putus dengan pacarnya Joe Alwyn setelah berkencan selama lebih dari enam tahun. Kabar putus ini tentu aja langsung bikin heboh warganet dan Swifties (fans Taylor).
Eh gak lama kabar putus ini rame, Taylor langsung dirumorkan pacaran dengan pentolan band The 1975 tersebut. Rumor pacaran ini makin kencang aja, setelah sebelumnya Taylor sempat perform di konser At Their Very Best Tour The 1975 di O2 Arena, London, pada Januari 2023.
Baca juga: Fans Kecewa, Frank Ocean Dinilai Tampil Ala Kadarnya di Coachella 2023
Di konser tersebut, Taylor membawakan dua lagu yakni ‘Anti-hero’ dan ‘The City’ milik The 1975.
Gimana menurut lo, mereka berdua beneran pacaran apa gak ya? Ya, apapun itu. Semoga Taylor dan Matty bahagia yagesya!