Apa Itu Open Relationship? Bukan Selingkuh Tapi Punya Pasangan Lain

Kalcer 10 Desember 2023 • 09:00

Editor: Lulu Azizah

cover
wheninmanila.com

Kata orang-orang setia sama satu pasangan itu keren banget, apalagi di zaman kayak sekarang ini. Well, itu benar kok. Tapi, gimana kalo pasangan nya itu justru memberi izin buat punya pasangan lain? Istilah ini sering juga disebut dengan “open relationship”. 

Apa itu open relationship?

Definisi dari open relationship (hubungan terbuka) adalah seseorang diperbolehkan untuk berpartisipasi dalam hubungan seksual dan/atau romantis lainnya di luar hubungan yang mereka miliki.

“Hubungan terbuka adalah hubungan di mana orang-orang sepakat bahwa tidak apa-apa melakukan hubungan seks di luar hubungan tersebut,” kata Tamara Pincus, LICSW, seorang psikoterapis. 

Baca juga: Riset: 50% Cewek Pasti Punya Backup Partner alias Cowok Cadangan dalam Hubungan

apa itu open relationship

Source: Coaching Online

 “Itu bisa terlihat seperti hubungan penuh, yang lebih bersifat poliamori, atau bisa saja berhubungan dengan orang-orang di pesta, atau melakukan seks bertiga sesekali. Itu bisa apa saja.” tambahnya.

Secara sederhana, open relationship adalah sebuah hubungan yang dijalani oleh dua orang dan keduanya sama-sama memberikan izin kepada satu sama lain untuk berhubungan seksual dengan orang lain dengan batasan-batasan yang ditentukan oleh kedua belah pihak. 

Jadi, open relationship itu bukan selingkuh ya guys karena kedua belah pihak sama-sama setuju untuk melakukan itu dan enggak ada pihak yang merasa dirugikan. 

Hubungan open relationship ini marak banget di Amerika Serikat. Bahkan, hampir 25% orang Amerika dilaporkan minat mereka untuk memiliki open relationship, berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh YouGov terhadap 23.000 orang pada 2021. 

apa itu open relationship

Hily

Baca juga: Hubungan Seseorang Bisa Diukur dari Jarak Mereka Boncengan di Motor

Alasan mengapa kebanyakan orang di AS memilih untuk menjalin open relationship adalah untuk menyelamatkan hubungan mereka yang diambang kehancuran. 

“Saya telah melihat orang-orang mencoba menjalin hubungan terbuka sebagai cara untuk menyelamatkan hubungan yang tidak berjalan dengan baik,” kata Sarah Levinson, seorang terapis bersertifikat ACT. 

Padahal, cara ini enggak sepenuhnya benar guys…

“Jika suatu hubungan terlihat memiliki keretakan, mencoba untuk menutupi keretakan tersebut dengan dinamika baru mungkin hanya akan membuat masalah yang ada menjadi lebih parah” kata Levinson.

 

Apakah open relationship tepat untuk lo?

apa itu open relationship

Source: Grazie India

Ingat ya guys, open relationships are not for everyone. Terus, gimana caranya kita bisa tau kalo open relationship ini cocok atau enggak sama diri kita?

Well, pertama-tama  anyakan pada diri sendiri apakah lo termasuk orang yang jatuh cinta pada lebih dari satu orang? 

Kemudian, apa lo merasa nyaman jika pasangan lo berhubungan seks dengan orang lain? 

“Jika Anda merasa tidak nyaman dengan gagasan pasangan Anda berhubungan seks dengan lebih dari satu orang, maka ini bukan untuk Anda,” kata Pincus. 

Berada dalam hubungan terbuka itu bukan berarti membuat lo lebih cerdas secara emosional atau lebih unggul daripada mereka yang menganut pola hubungan setia kepada satu pasangan. 

So, apakah lo bisa menjalani open relationship dan siap dengan konsekuensinya? Hmm, semua balik lagi ke diri lo yaaaa~

Baca juga: Apa Itu Delusionship? Istilah Hubungan yang Ramai di TikTok

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.
 

Why don't you check this?