ASN Honorer Akan Digantikan PNS Part Time, Gimana Maksudnya?

Kalcer 10 Juli 2023 • 15:00

Editor: Inggita Widia

cover
SMK Manbaul Ulum

Gak ada maksud apa-apa kok, ges. Yang penting semua PNS kerja dengan sejahtera mau part time ataupun full time.

Tapi kalo yang satu ini, kok agak-agak gimanaaa gitu ya….

Gini, beberapa waktu lalu, pemerintah dan Komisi II DPR ngebahas tentang Rancangan Undang-undang tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara alias ASN. 

Rancangan Undang-undang ini akan mengubah status baru ASN dari yang tadinya cuma ada PNS dan PPPK, sekarang ditambah jadi tiga unsur yaitu, PNS, PPPK, dan PPPK Paruh Waktu alias part time.

Kan dulu ASN adanya full time doang, sekarang ditambah jadi part time. Udah kayak kerja di restoran aja.

Baca juga: Privacy is Number One! 5 Restoran di Jakarta Selatan yang Ada Private Room

 

Kehadiran PPPK Part Time ini buat menggantikan pegawai honorer yang akan dihapus tanggal 28 November 2023. Katanya sih, PPPK Part Time adalah solusi biar pegawai honorer gak di PHK massal.

Tapi, pemerintah dan DPR sendiri belum ngasih tau nantinya fungsi PPPK Part Time ini buat apa….

Terus, gajinya gimana?

Ya walaupun mereka juga belum netapin jumlah gaji pegawai part time, tapi klean tetap digaji kok. Kalo mau mengacu dari gaji honorer, Peraturan Menteri Keuangan atau PMK Nomor 83/PMK.02/2022 menetapkan gaji honorer sekitar Rp 2,07 juta-Rp 5,61 juta.

Gaji honorer tertinggi di DKI adalah satpam dengan kisaran Rp 5,61 juta.

Kalo PNS sendiri mereka punya range yang beragam sesuai golongan. PNS golongan I berkisar Rp 1,5-Rp2,3 juta, PNS golongan II berkisar Rp 2-3,3 juta, PNS golongan III berkisar Rp 2,5-4,7 juta, dan PNS golongan IV berkisar Rp3-5,9 juta.

 

Sekarang yang jadi pertanyaan adalah: Gimana cara daftarnya?

Belum guys, jangan buru-buru dulu. Dari pemerintah sendiri belum open recruitment dan belum ada tata cara buat daftar PPPK Part Time. Tapi, caranya pasti sama kayak pendaftaran CPNS atau PPPK pada umumnya aja. 

Baca juga: Pro Kontra Rencana Pemerintah Soal Larangan Jual Rokok Batangan

 

Nikmati "satu aplikasi, beragam hiburan terkini" mulai dari berita, kuis, video, dan artikel rekomendasi terkini eksklusif untuk Gen Z dan Milenial. Tunggu apa lagi? Unduh aplikasi KUY! sekarang di Google Play Store dan App Store.

Why don't you check this?